Bolu atau cake ulang tahun tanpa butter cream rasanya kurang sempurna. Pada umumnya butter cream digunakan untuk dekorasi pada bolu atau cake. Tetapi ternyata ada sebagian orang yang tidak menyukainya dikarenakan rasanya yang terlalu manis dan terasa eneg. Memang, pembuatan butter cream dengan mentega dan takaran gula yang tidak pas komposisinya akan menyebabkan lidah terasa tidak nyaman. Bagi kamu yang menyukai butter cream atau untuk kamu yang suka banget membuat bolu atau cake, cup cake dan sebagainya, kamu bisa mengikuti cara membuat butter cream yang mudah di bawah ini.
Cara Membuat Butter Cream Dengan Mentega Kuning
Bahan-bahan :
- 5 sdm susu kental manis vanilla
- 100 gr mentega kuning
- 2 sdm gula halus
Cara Membuat :
- Kocok mentega kuning menggunakan mixer dengan kecepatan sedang. Kocok hingga mentega mengembang dan lembut
- Masukkan gula halus dan susu kental manis ke dalamnya. Kocok lagi dengan mixer hingga tercampur sempurna
- Selesai. Butter Cream siap digunakan untuk menghiasi bolu atau cake
Cara Membuat Butter Cream Dengan Putih Telur
Bahan-bahan :
- perisa vanili 1/2 sdt
- 200 gram gula halus
- 1/2 sdt garam
- 4 butir putih telur
- 500 gram mentega putih
Cara Membuat :
- Siapkan wadah, masukkan putih telur dengan mentega putih, kocok menggunakan mixer dengan kecepatan sedang. Kocok hingga mentega mengembang dan lembut
- Masukkan gula halus dan perasa vanilli dan garam ke dalamnya. Kocok lagi dengan mixer hingga tercampur sempurna
- Selesai. Butter Cream siap digunakan untuk menghiasi bolu atau cake ulang tahun kamu
Cara Membuat Butter Cream Cokelat
Bahan-bahan :
- 200 gram susu kental manis cokelat
- 250 gram mentega putih
- 200 gram gula halus
- 100 gram margarin
- 125 gram cokelat batang
- 1 sdt coklat pasta
- 1 sdt perasa vanili
- 1/2 sdt garam
Cara Membuat :
- Siapkan wadah, masukkan mentega putih, kocok menggunakan mixer dengan kecepatan sedang. Kocok hingga mentega mengembang dan lembut
- Masukkan gula halus dan susu kental manis cokelat ke dalamnya. Kocok lagi dengan mixer hingga tercampur sempurna
- Masukkan cokelat batang yang sudah dilelehkan, pasta cokelat, margarin, perasa vanilli dan garam. Kocok lagi dengan mixer dengan kecepatan sedang selama 15 menit atau dirasa hingga adonan terasa lembut dan mengembang
- Selesai. Butter Cream siap digunakan untuk menghiasi bolu atau cake ulang tahun kamu
Cara Membuat Butter Cream Rainbow
Bahan-bahan :
- pewarna makanan kuning
- pewarna makanan hijau
- pewarna makanan rose pink
- pewarna makanan biru
- 5 sdm susu kental manis vanilla
- 250 gram mentega putih
Cara Membuat :
- Siapkan wadah, masukkan mentega putih, kocok menggunakan mixer dengan kecepatan sedang. Kocok hingga mentega mengembang dan lembut
- Masukkan susu kental manis vanilla ke dalamnya. Kocok lagi dengan mixer hingga tercampur sempurna
- Bagi butter cream yang sudah jadi menjadi 5 bagian. Kemudian sisihkan.
- Untuk mendapatkan warna pink, mulailah dengan satu tetes dahulu. Kocok dengan menggunakan mixer. Jika ingin mendapatkan warna merah pekat maka tambahkan lagi satu tetes. Dan jika masih diras kurang bisa menambahkan kembali satu tetes.
- Lakukan seperti hal di atas pada warna yang lainnya
- Selesai. Butter Cream siap digunakan untuk menghiasi bolu atau cake ulang tahun kamu
إرسال تعليق